Bagi para pengguna Ubuntu, tentu kenal dengan perintah "apt-get" yang biasa dikombinasikan menjadi "apt-get update", "apt-get upgrade", "apt-get install" dan lain-lain. Namun tentu saja kita ingin mempercepat proses download dari "apt-get" tersebut. Nah, di sini saya akan berbagi info tentang adanya shell script yang bisa mempercepat proses "apt-get" yang bernama apt-fast.
"Apt-fast" adalah script yang dibuat oleh Matt Parnell yang berfungsi untuk mempercepat proses download apt-get. Menurut klaim dari pembuatnya "apt-fast" mampu meningkatkan kecepatan download hingga 32 kali lipat dibandingkan jika menggunakan perintah "apt-get". Penasaran, silakan coba sendiri.
Agar script "apt-fast" bisa bekerja diperlukan paket aplikasi axel yang bisa didapatkan dengan cara:
Buka terminal dan ketik:
sudo apt-get install axelKemudian download script-nya di sini.
Setelah selesai download, hilangkan ekstensi ".sh" pada file "apt-fast" dan taruh script tersebut di /usr/bin (tentu saja dengan root permission) kemudian jalankan perintah ini di terminal:
sudo chmod +x /usr/bin/apt-fast
Nah, sekarang teman-teman dapat mengganti perintah "apt-get" dengan "apt-fast" misalnya "sudo apt-fast install ... " atau "sudo apt-fast upgrade".
Selamat mencoba.
cara memasukkan scrip ke /usr/bin gman mas?
BalasHapusDengan asumsi file apt-fast ada di folder Home dan ekstensi "sh" sudh dihilangkan:
BalasHapussudo cp ~/apt-fast /usr/bin/
sudo chmod +x /usr/bin/apt-fast
Semoga membantu