Jika pada postingan kemarin saya sudah memberi tahu cara men-disable seluruh akses ke Control Panel, maka sekarang saatnya kita mematikan akses ke item-item tertentu saja dari Control Panel. Trik ini hanya berlaku pada Windows XP ke atas.
Untuk melakukan hal ini kita menggunakan "Regedit", buka dulu "Regedit" dengan cara ketik "regedit" pada perintah "Run" atau melalui kotak pencarian pada "Start Menu" kemudian tekan "Enter":
Pergi ke:
HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\atau
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Control Panel\
Pada key tersebut di atas buat key baru dengan nama "don't load", sehingga jika benar akan menjadi:
HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\don't loadatau
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Control Panel\don't load
Kemudian, pada panel sebelah kanan buat "String value". Isi namanya dengan nama file dari item "Control Panel" yang ingin disembunyikan misalnya, jika teman-teman ingin menyembunyikan item "Display" maka isi namanya menjadi "Desk.cpl" dan isi nilai value dengan "no" dan jika ingin menampilkannya lagi cukup dengan mengganti "no" menjadi "yes" atau dengan menghapus "String value".
Untuk menggunakan trik di atas, kalian harus tahu nama *.CPL dari item "Control Panel" yang dimaksud. Kalian dapat mencarinya melalui "Windows Search" atau dengan menggunakan daftar di bawah ini (klik untuk memperbesar):
Semoga bermanfaat!
Sumber: askvg.com
0 comments :
Posting Komentar