[Ubuntu] Membuat Sendiri CD Ubuntu Versi Kamu

Memang awalnya membuat sendiri versi Ubuntu (remastering) adalah hal yang cukup sulit. Namun, setelah berjalan-jalan di dunia maya saya menemukan tulisan menarik dari How To Geek tentang Reconstructor. Reconstructor adalah aplikasi berbasis web (webapp) yang memudahkan kita dalam membuat sendiri CD Ubuntu kita. Dengan Reconstructor kita dapat memilih paket aplikasi apa saja yang akan disertakan, memilih desktop environment, serta bagi teman-teman yang mahir disediakan pula post script editor untuk mengedit script yang dijalankan ketika proses instalasi selesai.


Ketika proses memodifikasi selesai, maka Reconstructor akan membuat file *.iso yang nantinya bisa kita burn ke CD atau kita masukkan ke USB flash-disk. Dibutuhkan waktu sekitar dua puluh menit untuk membuat file *.iso ini. Jika proses pembuatan *.iso sudah selesai, kalian akan menerima email yang berisi download link untuk proyek yang telah dibuat. Nah, jika ada yang tertarik membuat CD Ubuntu sendiri tidak ada salahnya mencoba layanan gratis ini.


Sedangkan untuk langkah demi langkah pembuatan disertai dengan screenshot silakan langsung merujuk ke HowToGeek.

Semoga bermanfaat.

0 comments :

Posting Komentar