[Windows] Snow Transformation Pack: Ubah Tampilan Windows 7 Menjadi Mac OS X

Snow Transformation Pack adalah sebuah pack yang memudahkan para pengguna Windows 7 dan Windows Vista untuk mengubah tampilan menjadi seperti Mac OS X Snow Leopard. Kita cukup menjalankan aplikasi ini, maka secara otomatis Snow Transformation Pack akan mengganti ikon, wallpaper, login screen, screensaver, dan lain-lain.

Hasil modifikasi dengan Snow Transformation Pack

Beberapa fitur dari Snow Transformation Pack:
  • Secara otomatis menginstal aplikasi yang dibutuhkan agar desktop kita mirip dengan Mac OS X seperti aplikasi dock, Spaces, dan lain-lain
  • Mengubah background dari Login Screen sehingga mirip dengan Mac OS X
  • Mengubah ikon, tema, screensaver, dan lain-lain.
  • Mengatur posisi taskbar agar mirip dengan Mac OS X
  • Dan yang paling penting, aplikasi ini GRATIS!
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Snow Transformation Pack silakan klik di sini.

Untuk men-download Snow Transformation Pack bisa dilakukan dengan meng-klik link di bawah ini:


Selamat mencoba.