FileZilla adalah aplikasi klien FTP yang memudahkan kita men-download file dari protokol FTP. FileZilla hadir dengan banyak fitur dan memiliki tampilan grafis yang mudah digunakan.
Beberapa fitur FileZilla antara lain:
- Mudah digunakan
- Mendukung FTP, FTP over SSL/TLS (FTPS) dan SSH File Transfer Protocol (SFTP)
- Tersedia versi untuk berbagai sistem operasi
- Mendukung berbagai bahasa (termasuk Indonesia)
- Bisa melakukan pause dan resume
- Mendukung drag-n-drop
Untuk informasi lebih lanjut mengenai FileZilla silakan klik di sini.
Para pengguna Ubuntu bisa menginstal FileZilla dengan cara sebagai berikut:
Buka Terminal dan ketik:
sudo add-apt-repository ppa:yofel/off-ppa sudo apt-get update sudo apt-get install filezilla
Semoga bermanfaat.
Senjata download saya makin lengkap nih, :D
BalasHapus