Senin, 26 September 2011

[Ebook] Kumpulan Ebook dari FLOSS Manuals

FLOSS Manuals merupakan koleksi dari banyak ebook atau panduan yang membahas mengenai penggunaan aplikasi opensource. FLOSS Manuals sudah menerbitkan berbagai macam panduan yang tersedia dalam format HTML (bisa dibaca online) serta berformat PDF (dibaca offline). Materi-materi yang dibahas meliputi penggunaan aplikasi untuk pemrograman web, editing audio, video, aplikasi perkantoran dan panduan penggunaan Internet.


Beberapa panduan yang sudah tersedia dalam bentuk PDF untuk dibaca offline antara lain panduan mengenai penggunaan Inkscape, VLC, Blender, bahkan pengenalan perintah Terminal untuk pemula. Kebanyakan panduan yang diterbitkan berbahasa Inggris, tapi kalian dapat berkontribusi di FLOSS Manuals salah satunya dengan menjadi penerjemah ke dalam Bahasa Indonesia.

FLOSS Manuals juga mengizinkan kita me-remix panduan yang sudah ada sesuai dengan kebutuhan kita. Fasilitas tersebut disediakan langsung oleh FLOSS Manuals, kita dapat membuang bab yang tidak kita inginkan, mengubah judul bab, serta mengubah style kemudian mengekspor hasil remix kita ke dalam PDF atau meng-embed ke situs  atau blog.


Jadi, jika teman-teman penasaran apa sih yang bisa dilakukan oleh aplikasi opensource? Temukan jawabannya di sini.

"With laziness and without reading instructions you will go nowhere"

1 komentar: